Thursday, September 17, 2015

Aksesoris Vespa untuk Modifikasi Vespa 946



Sebelum membahas aksesoris vespa, ada baiknya Anda mengenal dulu vespa yang paling terkenal dan paling difavoritkan banyak kalangan. Namuanya Vespa 946 yang merupakan koleksi Ricordo Italiano di tahun 2013. Jenis vespa classic ini merupakan yang paling impersonal dengan fungsi yang begitu stylist. Mencerminkan dan mengekspresikan kebutuhan para pengendara hingga para petualang yang ingin mendapatkan kebebasan berekspresi dengan vespanya. Produksinya juga tidak melepaskan perkembangan dan kebutuhan yang terjadi di tengah masyarakat saat ini. Dimana, kendaraan harus yang mampu mengurangi polusi dengan emisi yang rendah. Instrument kebutuhan inilah yang dilengkapi dalam vespa 946 secara digital. Sangat tepat jika pilihan kendaraan yang satu ini digunakan sebagai kendaraan untuk menempuh perjalanan jarak dekat maupun jauh. Sebagai vespa dengan konstruksi unggul yang berkualitas, vespa 946 bahkan dikategorikan sebagai juaranya.


Tergolong simple, namun tetap aksesoris vespa wajib dilengkapi dalam vespa 946 terseut. Vespa yang terinspirasi dari gaya 1946 untuk vespa masa depan dengan desain original yang sempurna dengan dukungan inovasi teknologi maupun efisiensi energy, vespa ini tergolong sebagai produk atau kreasi pintar yang membanggakan. Untuk gaya berpetualang, vespa ini pun menunjukan sis mewah dalam desainnya sebagai bentuk atau jawaban atas ambisi atau mimpi dari vespa klasik tersebut. Hal ini bisa dilihat dari lengkungan tajam saddle yang secara khusus dirancang untuk mendukung proporsi body vespa tersebut. Rancangan ini diciptakan secara detail dengan gaya Itali klasik namun dengan dimensi modern.


Salah satu koleksi dari vespa 946 yang paling populer di kalangan pecinta vespa adalah Vespa 946 Bellisima. Saking terkenalnya, aksesoris vespa yang satu ini terbilang paling lengkap di tempat jual aksesoris vespa. Namun, secara umum, vespa 946 sendiri menggunakan pilihan aksesoris vespa yang begitu pintar dengan model luar biasa mulai dari bags hingga handle grips maupun cover proteksinya. Setiap item dari aksesoris vespa tersebut didesain dengan gaya yang tidak hanya menunjukan bahwa itu motor vespa atau scooter yang selama ini orang pikirkan. Tapi lebih kepada menunjukan ciri khas yang membuatnya lebih unggul dibanding sepeda motor biasa.



Saat ini, bagi Anda yang memiliki Vespa 946 dan ingin memodifikasinya agar tidak mainstream, berbeda dari vespa classic lain yang sudah ada serta cocok dengan aliran yang akan Anda gunakan dalam modifikasinya, maka cari beberapa aksesoris wajibnya di toko aksesoris vespa yang saat ini bahkan bisa Anda temukan di internet secara online. Harga aksesoris vespa tersebut bahkan bisa lebih murah jika Anda pintar mencari dan membandingkan setiap toko yang menjadi referensinya.
Jok menjadi aksesoris pertama yang paling utama jika ingin memodifikasi. Anda bisa memilih warna hitam atau coklat. Dua warna ini dinilai paling cocok untuk Vespa 946. GPS Holder pun tidak boleh ketinggalan Anda lengkapi untuk memudahkan berkendara. Sedangkan Rear Rack dengan fungsi gandanya akan menjadi tempat dari barang bawaan yang ringan termasuk helm. Aksesoris vespa 946 yang terakhir adalah Flyscreen yang mampu membuat gaya vespa tersebut terlihat sisi classic maupun elegannya.

No comments:

Post a Comment